Video Populer

Obat AIDS berhasil ditemukan, HIV pada binatang hidup bisa hilang total.

www.pexels.com Acquired Immunodeficiency Syndrome atau Acquired Immune Deficiency Syndrome (disingkat AIDS) adalah sekumpulan geja...

SUKSMA RATRI : MASIH BANYAK HOAKS, MITOS, DAN STIGMA TENTANG VIRUS HIV





Anda baru mengetahui bahwa Anda positif HIV? Ada berita baik buat Anda: HIV bukanlah akhir dari segalanya; HIV bukan akhir dari hidup Anda, karena penderita HIV masih bisa menjalani hidup sebagaimana mereka yang sehat.
Data ODHIV (Orang dengan HIV) & ODHA (Orang dengan HIV/AIDS) di Indonesia per Juni 2019, tercatat Sebanyak 349.883, terus meningkat dari tahun-tahun sebalumnya, namun masih banyak orang yang tidak memailiki pengetahuan yang memadai tentang virus ini dan penularannya. Masih banyak orang yang melakukan stigma negative dan perlakuan diskriminatif kepada ODHIV/ODHA karena minimnya pengetahuan mereka terkait HIV dan penularannya.
Masih banyak salah kaprah yang mengaitkan HIV/AIDS dengan gaya hidup seks bebas atau dengan kelompok gender tertentu maupun orientasi seks tertentu. Alih-alih melihat HIV/AIDS sebagai persoalan Kesehatan dalam pendampingan kasus, banyak orang bahkan organisasi pendamping yang melihat HIV sebagai persoalan moral.
Dengan menayangkan kisah hidup tokoh penyintas sekaligus aktifis HIV/AIDS, video ini berharap memberikan edukasi public tentang HIV dan penularan maupun penanganan kasus. Video ini juga diharapkan mengubah persepsi negaitf diri penderita HIV/AIDS, untuk bisa bangkit dan kembali hidup sehat bersama virus HIV, dan tentu saja, sekaligus diharapkan mengubah perspektif masyarakat terhadap penderita HIV.

No comments:

Post a Comment

Populer